Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Harga Kusen Aluminium Terbaru Bulan Ini 2017 Update

Berapa Harga Kusen Aluminium yang ter-update? Kusen aluminium adalah material bangunan alternative untuk menggantikan kayu, biasanya digunakan untuk pembuatan jendela atau pintu. Fungsi kegunaan dari kusen aluminium ini memang sangat banyak, seperti halnya untuk kitchenset, stand dan gerobak. Ada banyak sekali kelebihan penggunaan kusen berbahan aluminium itu sendiri dibandingkan kayu, diantaranya tahan api, anti rayap, awet dan juga biaya pembuatan tergolong lebih murah daripada memakai kayu yang harganya semakin mahal.

Kusen Aluminium

Seperti kita ketahui isu penebangan liar, pemanasan global tetunya menjadi faktor pemicu hilangnya tren green house, hutan tropis dan lain sebagainya sehingga membuat banyak sekali perubahan pada penggunaan material desain untuk rumah tinggal. Dampak salah satunya yaitu berkurangnya pemakaian material berbahan kayu yang bisa diganti memakai beberapa material seperti plastic, beton dan aluminium. Pemakaian kusen berbahan aluminium itu sendiri identik pada pemakaian pertokoan dan perkantoran. Namun kini sudah banyak orang memakai kusen yang berbahan aluminum untuk residensial.

Ada banyak kelebihan yang bisa kita dapatkan jika memakai kusen berbahan aluminium ini, diantaranya anti keropos sebab bahan aluminum tak mungkin bisa dimakan rayap. Bahan aluminium juga tergolong lebih awet dan tahan lama, tidak menyusut dibandingkan material kayu yang mengalami perubahan bentuk atau melengkung dan penyusutan dengan adanya perubahan cuaca. Penampilan dari kusen aluminium sendiri bisa dilapis atau dicat memakai warna kayu hingga bisa dimodif menyerupai material kayu.

Desain kusen aluminum bisa dibuat berdasarkan pesanan. Kelebihan dari kusen aluminium ini yaitu memiliki bobot lebih ringan dengan ketahanan kuat dan mudah dipindahkan. Belum lagi desain kusen berbahan aluminium ini memiliki peprawatan yang sangat mudah sehingga menjadi keunggulan dan daya tarik tersendiri untuk para pembelinya selain kualitas dari material alumunium itu sendiri. Kusen berbahan aluminium juga tergolong lebih ekonomis dalam hal biaya pembuatan, perawatan dan pemasangan yang membutuhkan anggaran lebih murah sebab lebih awet dan tahan lama.

Disamping keunggulannya, ada beberapa kelemahan yang perlu kita ketahui, dimana kusen aluminium memiliki variasi bentuk terbatas sebab termasuk standar pabrik jadi hanya terbatas untuk bentuk minimalis saja dan juga klasik Eropa. Proses pemasangan kusen aluminium sendiri memakai system ficher, dimana teknik tersebut mengandalkan kekuatan dari sekrup fischer diborkan lalu ditanam dengan kusen dan merapat pada tembok di sekeliling kusen yang telah diplester dengan rapi dan begitu akurat untuk ukuran beserta sudut siku-siku kusen tersebut. Pada proses pemasangan tersebut jika terjadi kesalahan pada pemasangannya bisa berakibat fatal.

Proses pemasangan kusen berbahan aluminium sendiri lebih mengandalkan kekuatan dari sekrup dipasangkan melekat ke dinding sehingga menjadikannya perlu dipasang lebih presisi lalu diplester dengan rapi supaya tak terjadi kesalahan ataupun kebocoran.

Harga Kusen Aluminium Terbaru


Untuk Anda yang ingin menggunakan kusen aluminium ini, berikut daftar harga kusen aluminium terbaru!

Spesifikasi Jenis Kusen Harga
Kusen Aluminium 4 Inchi dengan serat kayu Rp. 200.000/m
Kusen Aluminium 3 inchi dengan serat kayu Rp. 150.000/m
Kusen Aluminium 4 inchi Alexindo Rp. 110.000/m
Kusen Aluminiu 4 inchi Alcomexindo Rp. 110.000/m
Kusen Aluminium 4 inch Alko Rp. 95.000/m
Kusen Aluminium 3 inch Alexindo Rp. 95.000/m
Kusen Aluminium 3 inch Alcomexindo Rp. 95.000/m

Kusen Aluminium ini memang tersedia ke dalam berbagai macam model serta ukuran tertentu yang bisa kita pilih sesuai keinginan. Model kusen aluminium seperti halnya material kayu umumnya banyak dipakai sebagai pengganti dari kusen kayu sebab modelnya persis seperti kayu tetapi tentunya memiliki banyak kelebihan dengan variasi warna yang berbeda-beda, diantaranya warna putih susu, cokelat dan silver yang tidak perlu dicat dan juga pemasangannya lebih cepat.
Baca Juga : Harga Kusen Pintu Kayu terbaru

Kusen aluminium bisa dijadikan pilihan untuk rumah Anda, terlebih lagi harga kusen aluminium terbilang lebih murah. Meskipun terdapat beberapa kekurangan, namun kusen aluminium juga memiliki beberapa kelebihan yang tak bisa disepelekan. Dengan begitu, kusen aluminium sangat cocok untuk jendela atau pintu di rumah Anda.
Mimin Cans
Mimin Cans Who am i?